Sejarah
A. Periode tahun 1945 – 1949
Organisasi yang pertama dinamakan : Brigade Planologi.
B. Periode tahun 1950 – 1955
Nama organisasi : Brigade Planologi.
C. Periode tahun 1955 – 1964
a. Tahun 1955
Melalui surat Keputusan Menteri Pertanian Nomor 37/Um/1055 tanggal 12 Maret 1955 telah dibentuk Direktorat Kehutanan dan Tata Bumi yang salah satu struktur organisasinya adalah Biro Planologi Kehutanan.
b. Tahun 1957 – 1964
Di Departemen Pertanian dan Agraria dibentuk Jawatan Kehutanan Pusat di Bogor yang mempunyai 5 Bagian diantaranya Bagian Planologi dan teknik.
D. Periode tahun 1964 – 1965
Seiring terbentuknya Kabinet Dwikora, dibentuk Departemen Kehutanan dan organisasi yang menangani bidang keintagkan yaitu Lembaga Inventori dan Tata Hutan yang kemudian menjadi Lembaga Inventori Hutan dan Bagian Tata Hutan dibawah Direktorat Kehutanan.
E. Periode tahun 1966 – 1971
Nama organisasi : Direktorat Inventarisasi dan Perencanaan Kehutanan yang dipimpin oleh Bapak Ir. Sukiman Atmosoedardjo
F. Periode tahun 1971 – 1974
Sesuai dengan SK Menteri Pertanian N.168/Kpts/Org/4/1971 telah dibentuk Susunan Organisasi dan Tata Kerja Direktorat Jenderal Kehutanan yang didukung dengan unsur pelaksana, diantaranya Direktorat Perencanaan yang dipimpin oleh Bapak Ir. Gatot Subagio.
G. Periode tahun 1974 – 1983
Sesuai SK Menteri Pertanian No.617/Kpts/OP/10/1974 yang disempurnakan dengan SK Menteri Pertanian No.543/Kpts/OP/6/1980 dibentuk Susunan Organisasi dan Tata Kerja Direktorat Jenderal Kehutanan yang didukung dengan unsur pelaksana, diantaranya Direktorat Bina Program Kehutanan yang dipimpin oleh :
a. Bapak Ir. Gatot Subagio (1974-1975),
b. Bapak Ir. Lukito Daryadi, M.Sc (1975-1978),
c. Bapak Ir. Moch.Harris Soerangga Djiwa (1974-1981),
d. Bapak Ir. Armana Darsidi (1981-1983).
H. Periode tahun 1983 – 1988
Berdasarkan SK Menteri Kehutanan No.20/Kpts-II/1983 tanggal 5 Juli 1983 tentang Susunan organisasi Departemen Kehutanan yang didukung dengan salah satu unsur pelaksana yaitu Badan Inventarisasi Tata Guna Hutan yang dipimpin oleh Bapak Ir. Armana Darsidi.
I. Periode tahun 1988 – 1997
Seiring dengan terbentuknya Kabinet Pembangunan V terjadi perubahan Badan Inventarisasi Tata Guna Hutan menjadi Direktorat Jenderal Inventarisasi dan Tata Guna Hutan yang dipimpin oleh :
a. Bapak Ir. Soenarsan Sastrosemitro. (1988 – 1993)
b. Bapak Ir.Titus Sarijanto, M. Sc. (1993 – 1995)
c. Bapak Ir. Sumahadi, MBA. (1995 – 1997).
J. Periode tahun 1997 – 1998
Pada akhir masa Orde Baru (awal Pelita VII) sempat terjadi penggabungan sektor perkebunan ke dalam Departemen Kehutanan yang kemudian menjadi Departemen Kehutanan dan Perkebunan, demikian juga dengan kegiatan keplanologian ditambah perkebunan menjadi Direktorat Jenderal Inventarisasi dan Tata Guna Hutan dan Kebun (Ditjen INTAGBUN) yang dipimpin oleh Bapak Ir. Soebagjo Hadiseputro.
K. Periode tahun 1998 – 2002
Berdasarkan Keppres No.192 tahun 1998 tentang Kedudukan, Tugas, Susunan Organisasi dan Tata Kerja Departemen Kehutanan. Departemen Kehutanan dan Perkebunan didukung oleh salah satu unsur pelaksana yaitu Badan Planologi Kehutanan dan Perkebunan yang dipimpin oleh :
a. Bapak Ir. Roedja’i Djakaria, M. Sc (1998 – 1999)
b. Bapak Ir. Adjat Sudrajat, MS. (1999 – 2000)
c. Bapak Ir. Mohamad Toha Mochtar Bratakusuma (2000 – 2001)
d. Bapak Dr. Ir. Untung Iskandar (2001 – 2002).
L. Periode 2002 – 2008
Dibawah Departemen Kehutanan Badan Planologi Kehutanan dan Perkebunan menjadi Badan Planologi Kehutanan yang dipimpin oleh :
a. Bapak Dr. Ir. Boen M Purnama, M. Sc. (2002 – 2005)
b. Ibu Dr. Ir. Yetti Rusli, M. Sc. (2005 – 2008).
M. Periode 2008 – 2010
Berdasarkan Surat Peraturan Menteri Kehutanan Nomor P. 64/Menhut-II/2008 tanggal 14 November 2008 tentang Perubahan Ketujuh atas Peraturan Menteri Kehutanan Nomor P. 13/Menhut-II/2005 tentang Organisasi dan Tata Kerja Departemen Kehutanan, Badan Planologi Kehutanan berubah menjadi Direktorat Jenderal Planologi Kehutanan yang dipimpin oleh :
a. Bapak Ir. Soetrisno, MM (2008 – 2010)
b. Bapak Dr. Ir. Bambang Soepijanto, MM (2010 – 2015).
N. Periode 2015 – sekarang
Sesuai dengan Peraturan Presiden Nomor : 16 Tahun 2015 tentang Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dan Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan No. P. 18/ Menhut-II/2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Nomenklaktur Direktorat Jenderal Planologi Kehutanan berubah menjadi Direktorat Jenderal Planologi Kehutanan dan Tata Lingkungan yang dipimpin oleh:
a. Bapak Prof. Dr. Ir. San Afri Awang, M.Sc (2015-2017)
b. Bapak Prof Dr. Ir. Sigit Hardwinarto, M.Agr. (2018-2021)
c. Bapak Dr. Ir. Ruandha Agung Sugardiman, M.Sc. (2021 - 2023)
d. Bapak Dr. Hanif Faisol Nurofiq, S.Hut., M.P. (2023 - Sekarang)